butuh dana cepat

Tips Memilih Pinjaman Online Saat Butuh Dana Cepat

Pinjaman online merupakan jenis pinjaman praktis dan cepat yang bisa diajukan secara online. Namun sebagian besar orang takut mengajukannya karena banyaknya testimoni buruk. Anda tidak akan rugi jika mengajukan pinjaman online di lembaga keuangan yang legal. Orang-orang yang rugi adalah yang mengajukan di lembaga keuangan ilegal. Lalu bagaimana cara memilih pinjaman online saat butuh dana cepat? Berikut tipsnya:

Terdaftar OJK (Otoritas Jasa Keuangan)

OJK merupakan lembaga independen yang mengawasi segala bentuk jasa keuangan di Indonesia, terutama pinjaman online. Jika pinjaman online sudah terdaftar OJK, maka Anda bisa melaporkannya apabila terjadi masalah. Cara mengecek pinjaman online legal yaitu melalui website OJK atau nomor WhatsApp 081-157-157-157.

Biaya dan Bunga Transparan

Ketika memilih pinjaman online, pastikan Anda memilih lembaga yang memberikan rincian biaya, bunga, maupun denda. Jangan sampai ada tambahan biaya yang akan merugikan Anda di masa depan. Lakukan simulasi sebelum mengajukan pinjaman.

butuh dana cepat

Memiliki Lembaga yang Legal

Pinjaman online harus berada di bawah naungan perusahaan yang legal. Perusahaan legal seperti PT (Perseroan Terbatas), CV (Commanditaire Vennootschap), dan lain sebagainya. Perusahaan tersebut membuktikan bahwa pinjaman online bukan lembaga abal-abal.

Memiliki Kantor dan Layanan Konsumen

Tips selanjutnya yaitu memastikan bahwa pinjaman online memiliki kantor fisik dan layanan konsumen. Kantor fisik tersebut sebaiknya yang sudah tersebar di berbagai kota. Jadi mudah untuk datang langsung ke kantornya. Sedangkan layanan konsumennya sebaiknya yang aktif dan cepat tanggap.

Memiliki Website dan Aplikasi

Lembaga pinjaman online yang bekerja secara tepat pasti memiliki website dan aplikasi berbasis mobile. Melalui website dan aplikasi, Anda bisa melihat layanan yang ditawarkan secara detail. Selain itu, pastikan website dan aplikasinya terlihat profesional.

Itulah tips memilih pinjaman online saat Anda sedang butuh dana cepat. Rekomendasi lembaga keuangan legal yang tidak akan merugikan adalah Kreditplus atau PT KB Finansia Multi Finance. Lembaga keuangan tersebut sudah berdiri sejak puluhan tahun dan mendapatkan izin OJK. Untuk mengajukan pinjaman online, lakukan melalui website atau aplikasi. Informasi lain bisa dilihat website Kreditplus yaitu https://app.kreditplus.com/. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *